Mitologi Nordik: The Gods Aesir part 2

Kalau di part sebelumnya adalah dewa utama, dipart sekarang adalah bisa dibilang dewa kecil kelasnya medium. Berikut penampakannya:

1. Ull 



Dalam mitos Skandinavia lama, Ull ( "kemuliaan") adalah dewa keadilan dan duel, serta pelindung dewa pertanian. Anak Sif, istri Thor. Ull kemudian menikahi Skadi, mantan istri Njord. Ull tinggal diYdalir (Yew Dales or Yewdale) di Asgard.

2. Bragi



Dewa puisi dan dan pelindung dari skalds (penyair-penyair). Anak Odin dan raksasa Gunlod. Istri Bragi adalah Idun, dewi musim semi dan masa muda. Bragi juga merupakan dewa pidato.

3. Vidar 



Anak Odin dengan raksasa perempuan Grid. Vidar dikenal sebagai silent god atau silent As karena dia jarang berbicara. Di antara Aesir, dia yang terkuat kedua setelah Thor. Dia tinggal di Brushwood yang bisa jadi itu adalah istananya atau daerah kekuasaannya seperti yang tertulis di Puisi Edda. Vidar salah satu yang selamat dari Ragnarok dan berhasil membalas kematian ayahnya dengan membunuh serigala raksasa, Fenrir.

4. Balder



Dying god(?). Balder adalah dewa Kedamaian. Tinggal di istananya yang bernama Breidablik bersama dengan istrinya Nana, anak perempuan Nep. Dari keduanya, lahirlah Forseti. Balder merupakan dewa yang paling dicintai dari seluruh dewa yang ada. Sayangnya, menurut ramalan, Balder akan mati. Balder memiliki kapal terbesar yang pernah dibuat, bernama Hringhorni, dan sebuah balairung yang bernama Breidablik. Ia mati karena ulah Loki yang memperdaya Hod.

5. Vali



Anak Odin dengan raksasa perempuan Rind. Vali lahir pada hari yang sama dengan hari kematian Balder. Sebelum usianya mencapai 1 malam, Vali tumbuh menjadi seukuran pria dewasa dan membalas dendam untuk kematian Balder dengan membunuh Hod.




6. Forseti



Dalam Mitologi Nordik, Forseti adalah dewa keadilan. Dia adalah putra dewa Balder dan ibunya adalah nana. Forseti tinggal di istananya bernama Glitnir indah, yang menjabat sebagai pengadilan peradilan dan hukum di mana semua sengketa siselesaikan disitu. Glitnir memiliki atap perak yang didukung oleh pilar merah emas.

7. Hod



Dewa yang buta, anak dari Odin dan Frigg, saudara Balder. Dia adalah dewa musim dingin dan kegelapan. Loki menipu Höd dengan menembakan panah dengan diikat tanaman mistletoe kepada saudaranya, satu-satunya benda yang bisa membunuh Balder. Vali membalas kematian Balder dengan membunuh Höd

8. Hermod



Pembawa pesan para dewa. Anak dari Odin dan Frigg, saudara Balder dan Höd (Hod). Ketika saudaranya yang buta, Hod membunuh saudara mereka, Balder, hanya Hermod yang berani pergi ke dunia bawah, menemui Hel, dewi kematian. Hermod meminta Hel membiarkan balder hidup kembali. Hel menyetujuinya dengan satu syarat bahwa setiap mahluk harus meneteskan paling tidak 1 tetes air mata untuk Balder untuk membuktikan bahwa Balder adalah dewa yang dicintai. Hermod gagal memenuhi persyaratan tersebut setelah seorang raksasa perempuan menolak menangis untuk Balder.

9. Mimir



Dewa Aesir yang paling bijak. Selama masa damai antara Aesir dan Vanir berlangsung, kedua belah pihak saling bertukar sandera. Aesir menerima Njörd (Njord) dan Freyr, sementara Vanir menerima Mimir and Hoenir. Mimir mati setelah kepalanya dipenggal oleh para Vanir.
Mimir memiliki suatu mata air yang memberikan kebijaksanaan kepada setiap yang meminumnya, namun siap yang hendak meminumnya harus mengorbankan salah satu bagian tubuhnya. odin mengorbankan sebelah mata sedangkan Heimdall mengorbankan sebelah telinganya.

10. Magni dan Modi



Dua anak Thor dari raksasa perempuan Jarnsaxa (Iarnsaxa, “Ironwood”) yang berhasil selamat dari Ragnarök dan mewarisi palu ayah mereka, Mjollnir.



Mitologi Nordik: The Gods Aesir Selesai

Komentar